Berita

Info Kobar

Bidang Kaderisasi

bidpuan

segmen muda

Photo

1/5/2012 | 10 Jumada al-Thanni 1433 H |
Di Posting oleh: Humas PKS KOBAR 


Didik J Rachbini (inet)
dakwatuna.com – PKS KOBAR. Bakal calon Wakil Gubernur Didik J Rachbini, merasa bangga bisa berjuang bersama Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Pemilukada DKI Jakarta. Dia pun merasa sangat terhormat menerima sambutan dari kader PKS terhadapnya, meski dia berasal dari partai yang berbeda.
Hal tersebut disampaikan Didik J Rachbini, saat menghadiri acara ikrar pemenangan Hidayat Nurwahid dan Didik J Rachbini, di Gelanggang Olag Raga (GOR) Bulungan, Jakarta Selatan. Mendapatkan sambutan hangat dan dukungan penuh dari kader PKS, Didik menyatakan kebanggaannya, dia pun sudah merasa PKS bagai rumahnya sendiri.
“Saya walaupun berasal dari PAN tapi merasa seperti di rumah sendiri karena banyak pimpinan di PKS adalah sahabat-sahabat saya,” ujar Didik dihadapan sekitar 5000 kader PKS, di GOR Bulungan, Minggu (29/4/2012).
Anggota Komite Ekonomi Nasional (KEN) itu juga mengatakan, seringnya dia dan Hidayat Nurwahid tidak hadir dalam satu acara yang sama, hal itu bukan berarti keduanya tidak kompak. Justru keduanya tengah berjuang bersama untuk bersosialisasi ke masyarakat, agar bisa mencapai target yang lebih luas, dan meraih dukungan lebih besar pada Pemilukada nanti. “Ini untuk kemenangan partai dakwah. Saya datang ke Turki, partai dakwah memenanginya. Di Mesir juga, Insya Allah di Jakarta juga akan kita menangkan,” ucapnya.
Hidayat dan Didik tiba di GOR Bulungan tepat pukul 13.50 WIB dan langsung disambut dengan yel-yel: ‘Yo ayo Bang Dayat dan Bang Didik’ dari Garda Pemuda Keadilan. Suara takbir langsung menggema di dalam GOR saat Hidayat memasuki gedung. Tim nasyid Izzatul Islam menggelorakan semangat kader dengan membawakan nasyid kemenangan. (bay/Bayu Hermawan/Inilah)

Topik: Pemilukada DKI Jakarta

About PKS KOBAR

Website Resmi ini dikelola oleh Bidang Humas DPD Kobar.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top